Sebenarnya penyakit atau gangguan kesehatan tidak muncul secara tiba-tiba, melainkan didahului dengan oleh suatu penyebab. Seandainya diketahui secara dini tentu saja lebih mudah mengobati dan mencegahnya meluas sampai jauh yang dapat berakibat fatal. Sayangnya tidak semua orang terdorong untuk melakukan pemeriksaan dan pelacakan secara dini, yang biasanya disebut general chek up. Merasa tidak perlu maupun alasan keuangan yang sering menjadi kendala.
Meskipun demikian sebetulnya anda dapat memeriksa dan melacak sendiri gangguan kesehatan yang mungkin ada, tentunya secara kasar. Apabila ada sesuatu yang mencurigakan segeralah periksa ke dokter anda. Sehingga ganguan kesehatan anda tidak semakin parah.
Berikut ini sebagian kecil cara melacak sendiri gangguan kesehatan kita. Berikut ringkasannya :
* Jantung dan tekanan darah. Dianjurkan untuk selalu memeriksa tekanan darah dan denyut jantung sendiri. Tekanan darah dapat diketahui melalui pemeriksan atau dengan sebuah alat yang cukup sederhana bernama tensimeter. Mintalah dokter atau paramedis utnuk memeriksa tekanan darah anda sewaktu berkunjung ke pelayanan kesehatan. Dalam keadaan normal jantung akan berdenyut lamban. Sebelum mengukur denyut jantung pada nadi, berupa denyut nadi, duduklah diam selama 1 jam, kemudian hitunglah denyut nadi pada pergelangan tangan atau disamping leher dan pelipis. Normal denyut nadi orang dewasa antara 68 sampai 72 kali per menit. Bagi yang berolahraga secara teratur, denyut nadi tersebut bisa lebih rendah. Tekanan darah orang dewsa di bawah usia 40 tahun, normalnya adalah 120/80. Sebaiknya tidak kurang dari tekanan ini atau atau lebih dari 140/90. Jika dibawah atau diatas normal, tentu ada yang tidak beres dan segeralah ke dokter.
* Bagian dalam mulut. Bagian dalam mulut seperti gigi, gusi, lidah, tenggorokan, juga pelu diperiksa. Untuk memeriksa tenggorokan, pegunakan senter dalam mulut, lalu lihatlah pada cermin. Supaya tampak jelas, tekanlah lidah pakai sendok. Anda dapat melihat hulu tenggorokan yang bertonsil kelihatan seperti berpilar-pilar. Kemudian turunkan bibir bawah anda, bandingkan dengan warna tenggorokan. Keduanya harus berwarna merah darah,berarti tenggorokan meradang, sehingga memerlukan pertolongan dokter untuk mengobatinya. Periksa pula gigi anda, apakah ada yang berlubang, gusi membengkak dan berwarna merah darah, yang berarti ada peradangan. Gusi yang sehat adalah gusi yang tampak kokoh berwarna, berwarna merah muda dan tidak berdarah. Julurkan lidah anda, apakah lidah berwarna merah jambu atau merah tua yang berarti normal? Jika berwarna keunguan dengan goresan yang membesar serta pecah-pecah pada mulut, kemungkinan kekurangan vitamin B komplek dan C.
* Penglihatan dan suara. Untuk memastikan apakah penglihatan anda cukup baik, tutuplah salah satu mata secara bergantian. Jika terasa penglihatan kurang jelas, kemungkinan memerlukan kaca mata. Karena itu, konsultasi ke dokter diperlukan. Pendengaran makin lama mangkin menurun. Pendengaran mencapai puncak pada usia 18-25, kemudian secara berangsur –angsur memburuk. Suara dengingan yang teratur dan keluarnya cairan dari lubang telinga, menadakan adanya infeksi telinga yang dapat menggangu pendengaran. Untuk itu konsultasi ke dokter sangat diperlukan.
* Organ wanita Khususnya bagi wanita, semkin banyak pengetahuan tentang organ wanita berarti makin waspada jika terjadi perubahan yang menandakan adanya bahaya. Adanya cairan putih jernih yang keluar seringkali merupakan hal yang normal. Tetapi jika keputihan ini disertai rasa gatal, berbau atau warnanya berubah kekuningan atau kehijauan bahkan berbuih, menandakan terjadi infeksi pada organ ini. Anda harus memeriksa diri ke dokter. Begitu pula keluarnya haid yang tidak normal, berupa gumpalan darah, haid tidak mau berhenti, atau sebaliknya, segera periksakan ke dokter kandungan.
Sumber: www.artikel-kesehatan-online.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar