Hindari Makan Rempah-rempah Saat Mengalami Perdarahan

Saat mengalami perdarahan, seperti hidung berdarah, pasca operasi atau menstruasi, sebaiknya hindari makan makanan yang mengandung rempah-rempah, karena bisa memperparah perdarahan yang bisa berakibat fatal karena kehilangan banyak darah.

Selain obat tertentu, rempah-rempah dapat menjadi pengencer darah alami yang bisa sangat berfungsi bagi orang yang mengalami penyumbatan pembuluh darah atau pembekuan darah.

Tapi rempah-rempah tersebut justru menjadi musuh bagi orang yang sedang mengalami perdarahan, seperti hematuria (darah dalam urin), perdarahan dari hidung (mimisan atau epistaksis) atau periode menstruasi berat pada wanita.

Salah satu jenis pengencer darah alami adalah zat yang menghalangi vitamin K, yaitu salisilat. Yang paling terkenal adalah aspirin, tetapi bumbu makanan seperti rempah-rempah juga mengandung salisilat.

Salisilat memang baik bagi orang yang mengalami pembekuan atau penggumpalan darah, bahkan untuk orang yang memiliki pembuluh darah tipis. Tapi bagi orang yang sedang mengalami perdarahan, salisilat bisa membuatnya kehilangan lebih banyak darah sehingga bisa barakibat fatal.

Makanan yang umumnya tinggi salisilat misalnya rempah-rempah, buah terutama buah-buahan kering, kacang-kacangan dan juga beberapa perasa dan pengawet.

Dilansir CTDS, Kamis (9/12/2010), berikut beberapa herbal dan rempah-rempah yang tinggi kandungan salisilat:
Bubuk kari
Cabai rawit
Jahe
Paprika
Kunyit
Kayu manis
Thyme (thymus)
Oregano

Sedangkan buah-buahan yang tinggi salisilat antara lain:
Kismis
Ceri
Bluberi
Anggur
Stroberi
Jeruk
Cranberi

Selain itu, bahan lain yang tinggi salisilat antara lain:
Permen karet
Madu
Permen
Cuka
Anggur
Sari buah apel

detikHealth

Tidak ada komentar:

Posting Komentar